Kurir Motor
Kurir motor di kantor pos adalah seseorang yang bertugas mengantarkan surat, paket, dan barang-barang lainnya dari kantor pos ke alamat tujuan menggunakan sepeda motor. Posisi ini memerlukan ketelitian, ketepatan waktu, dan pengetahuan tentang area pengiriman.
Tugas dan Tanggung Jawab Kurir Motor:
- Mengambil surat, paket, dan barang lainnya dari kantor pos atau tempat pengambilan lain yang ditentukan.
- Mengantarkan kiriman ke alamat penerima dengan tepat waktu dan aman.
- Memastikan semua kiriman ditangani dengan hati-hati untuk menghindari kerusakan.
- Melakukan verifikasi penerima dan mendapatkan tanda tangan sebagai bukti penerimaan.
- Melaporkan status pengiriman kepada supervisor atau melalui sistem pelaporan yang disediakan.
- Mengembalikan kiriman yang tidak berhasil diantarkan dengan penjelasan mengenai alasan pengembalian.
- Membantu dalam menyortir dan mengelompokkan kiriman sebelum pengantaran.
- Mengorganisasi rute pengiriman untuk efisiensi maksimal.
Persyaratan Menjadi Kurir Kantor Pos:
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Memiliki KTP yang masih berlaku.
- Berusia minimal 18 tahun.
- Minimal lulusan SMA atau sederajat.
- Memiliki kendaraan pribadi (motor) yang layak pakai.
- Memiliki SIM C yang masih berlaku.
- Memiliki smartphone dengan spesifikasi yang mendukung aplikasi antaran.
- Pas foto terbaru.
- Fotokopi KTP.
- Fotokopi SIM C.
- Fotokopi STNK kendaraan.
- Fotokopi KK.
- SKCK yang masih berlaku.
Keterampilan dan Kualifikasi:
- Kemampuan mengemudi motor dengan aman dan efisien.
- Pengetahuan yang baik tentang rute dan area pengiriman.
- Kemampuan berkomunikasi dengan baik untuk berinteraksi dengan pelanggan.
- Memiliki disiplin dan kemampuan manajemen waktu yang baik.
- Sehat jasmani dan rohani untuk menangani tugas-tugas yang memerlukan stamina.
Cara Melamar:
- Siapkan semua dokumen yang diperlukan sesuai dengan persyaratan.
- Formulir pendaftaran DISINI
- Mengikuti proses seleksi yang meliputi verifikasi dokumen, wawancara, dan mungkin uji keterampilan mengemudi.
- Mengikuti program pelatihan yang diselenggarakan oleh PT Pos Indonesia jika diperlukan.
- Setelah lulus seleksi dan pelatihan, akan diberikan penugasan sebagai kurir motor.
Ringkasan Lowongan:
Perusahaan | : | PT Pos Indonesia (Persero) |
---|---|---|
Posisi | : | Kurir Motor |
Tipe | : | Full Time |
Penempatan | : | Jakarta Pusat |
Pendidikan | : | SMA/SMK |
Gaji | : | Rp. 5.000.000 |
Penutupan | : | Sampai Terpenuhi |
Untuk melamar posisi lowongan kerja di atas silahkan: Klik Disini.
Informasi:
- Semua proses rekrutmen PT Pos Indonesia (Persero) dilakukan secara GRATIS!, kami tidak pernah memungut biaya apapun dan/atau bekerja sama dengan travel agent manapun dalam proses perekrutan karyawan.
- Dimohon kepada pencari kerja agar selalu berhati-hati dengan penipuan yang mengetasnamakan pihak PT Pos Indonesia (Persero)
- Untuk tetap mendapatkan informasi lowongan kerja terbaru di bulan Desember 2024 secara gratis silahkan gabung dengan chanel telegram kami di t.me/karirbumn